Masih Mahal, Tahun Ini Prospek Rumah Komersil Kurang Baik

Ketua DPD PI Sulsel, Yasser Latief - (foto by Mardi)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Dewan Pengurus Daerah Pengembang Indonesia  (DPD PI) Sulsel berencana merealisasikan pembangunan 15 ribu unit rumah selama 2019. Target ini diperkirakan akan rampung hingga akhir 2019 mendatang.

Ketua DPD PI Sulsel, Yasser Latief mengatakan, ke 15 ribu unit rumah itu direncanakan akan dibangun di seluruh wilayah Sulsel, utamanya di Kawasan Strategis Nasional (KSN) Mamminasata, wilayah perkotaan Ajatappareng dan Bosowasi.

“Dari total 15 ribu unit, rumah subsidi masih merajai properti tahun ini dengan persentase 80 persen, sementara hunian komersil hanya berkisar 20 persen,” jelas Yasser.

“Pangsa pasar hunian subsidi saat ini masih mendominasi, mengingat tingginya animo masyarakat akan perumahan murah yang betul - betul untuk ditinggali,” tambah Yasser.

Prospek dan peluang properti komersil di Sulsel tahun ini mengalami performa yang kurang bagus. Persoalan utama sehingga hunian komersil mengalami penurunan performa penjualan karena persoalan harga unit yang terbilang masih cukup mahal.