Suraida Hatta Lantik Tim Penggerak PKK se-Kabupaten Maros

CELEBESMEDIA.ID, Maros - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten
Maros Hj Suraida Hatta, melantik ketua tim penggerak PKK dan mengukuhkan Bunda Paud kecamatan, desa
dan kelurahan Di Gedung serbaguna Maros, Selasa (23/4/2019).
Dalam rilis yang diterima CELEBESMEDIA.ID, pelantikan dan pengukuhan ini dihadiri oleh Bupati Maros Hatta Rahman, para
Kadis, camat serta para kepala desa dan lurah.
Dalam sambutannya, Ketua Tim penggerak PKK Maros di hadapan
600 kader yang hadir berharap agar para pengurus yang dilantik dan dikukuhkan dapat
merangkul seluruh kader dan masyarakat sebagaimana dapat sejalan dengan
pemerintah terutama dalam menciptakan keluarga yang sejahtera di masyarakat.
Ia juga berharap kepada para kader PKK dapat
mengimplementasikan 10 program pokok PKK di masyarakat dan dapat merespon
berbagai kejadian di lapangan seperti penanganan kasus kematian pada Ibu hamil
dan bayi baru lahir, kasus bayi kurang gizi, serta pernikahan anak di bawah umur
sehingga dapat menjadi mitra.
Bupati maros menegaskan agar para pengurus PKK dapat bekerja
dengan baik dan ikhlas amanah yang diembannya,bersinergi dengan pemerintah. Untuk
para pengurus yang lalu, pemerintah kabupaten mengucapkan banyak terima kasih
atas pengabdiannya selama ini.
Dalam acara pelantikan ketua tim penggerak PKK
dan pengukuhan Bunda Paud tersebut, ada 46 Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan, desa
dan kelurahan yang dilantik dan dikukuhkan.