Peziarah Padati TPU Panaikang, Jalan Urip Sumoharjo Macet

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Macet terjadi di Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, di Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Rabu (10/4/2024) pagi.

Dari pantauan CELEBESMEDIA.ID pukul 09.55 Wita, kemacetan terjadi mulai depan Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua hingga depan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Islam Paropo.

Namun arus lalu lintas dari arah sebaliknya terpantau lancar.


Kemacetan tersebut diakibatkan kendaraan peziarah yang keluar masuk dari TPU Islam Paropo. Selain itu, banyak kendaraan yang parkir di badan jalan.

"Pantas macet, banyak mobil orang ziarah yang parkir di pinggir jalan. Wajar tawwa, sekali setahun," ujar salah seorang pengendara, Syahreza.

Meski macet di area tersebut, namun arus lalin kembali lancar setelah melewati TPU Islam Paropo mengarah ke Jalan Gunung Bawakaraeng.

Selain di TPU Islam Paropo atau TPU Panaikang, TPU Beroangin juga padat kendaraan. Macet terjadi di sepanjang Jalan Pannampu, Tallo, Makassar.