Asisten Ekbang Setda Selayar Buka Workshop Digital Enterpreneur

CELEBESMEDIA.ID, Selayar - Dukung Pemerintah Daerah  meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), HIPMI Kepulauan Selayar mempersembahkan Workshop Digital Enterpreneur.

Kegaitan yang fokus membahas terkait masalah-masalah seputar wirausaha, baik tantangan maupun prospek kedepan Menghadirkan seorang Creator dan Public Speaking terkenal, Rijal Jamal sebagai narasumber.

Kegiatan HIPMI ini dibuka secara resmi oleh Asisten Ekbang Setda, Ir. Arfang Arief di Ruang Pola Kantor Bupati, Kamis (8/12/2022).

Mewakili Bupati, Arfang Arif menyampaikan apresiasi dan dukungan kepada HIMPI Selayar atas pelaksanaan Workshop Digital Enterpreneur yang dinilainya sebagai bahagian dari upaya peningkatan SDM masyarakat.

"Sangat disesalkan dan kita sangat rugi jika sumber daya alam daerah kita sangat melimpah, jika SDM kita untuk mengelolanya sangat terbatas," cetusnya.

Asisten Ekbang bergumang, peningkatan SDM tak cukup hanya dengan pendidikan formal di sekolah, tetapi harus dibarengi dengan workshop, Bimtek serta juga harus dengan semangat dan motivasi.

"Manfaatkan kesempatan ini untuk menambah ilmu, ke depan dengan kemajuan teknologi, tantangan semakin berat dan semakin kompleks," pesan Arfang Arif kepada peserta workshop yang didominasi kaum millenial dan pelaku UMKM.

Sebelemnya Ketua HIPMI Selayar, Muh Aqsa Ramadhan mengatakan acara ini dimaksudkan untuk memberikan wawasan dan semangat baru kepada para generasi muda dan pengusaha pemula dalam menghadapi persaingan di dunia degital.

"Anak-anak millenial harus punya ide-ide kreatif, inovatif untuk melakukan usaha, saat ini adalah era nya digital sehingga kita harus mampu bersaing agar tidak ketinggalan,” ujarnya

Harapanya lanjut Aqsa Ramadan dengan Workshop ini Pelaku UMKM tumbuh dan berkembang yang pada akhirnya pembangunan ekonomi daerah juga meningkat.

Sementara itu Rijal Jamal dalam materinya mengatakan "usuh dari mengambil tindakan adalah terlalu banyak berpikir, Always Take Action".