Blak-blakan Seru Bahas ‘Kenaikan Harga Pangan’

CELEBESMEDI.ID, Makassar – Sejumlah harga pangan naik di pekan kedua bulan Juli ini. Kenaikan harga komoditas pangan ini terjadi di beberapa kota besar Indonesia termasuk di Makassar.

Kementerian Perdagangan (Kemendag) mencatat beberapa bahan pokok terpantau naik harganya dibandingkan saat Hari Raya Lebaran 2022 kemarin. Komoditas yang mengalami kenaikan antara lain telur, bawang merah, kedelai. Namun diantara semua komoditas pangan yang harganya melonjak drastis yakni cabai.

Terpantau di Pasar Terong Makassar harga cabai rawit naik 130 persen. Sebelum kenaikan harga cabai rawit dibanderol dengan harga Rp70 ribu per kilogramnya, dari yang sebelumnya dibanderol dengan harga Rp25 ribu/Kg.

Sementara itu telur ayam ras yang naik 3,58 persen menjadi Rp28.900 per kilogram, bawang merah naik 9,45 persen menjadi Rp42.500 per kilogram, kedelai dan cabe merah keriting naik 20,33 persen menjadi Rp52.300 per kilogram, cabai merah naik 24,82 persen  menjadi 53.300 per kilogram.

Apa yang menyebabkan kenaikan harga komoditas spangan ini? Apa upaya yang dapat dilakukan pemerintah untuk menekan kenaikan harga ini? Nantikan Blak-blakan Seru Selasa (14/6/2022) pukul 17.00 di Celebes Radio. Talkshow ini akan  membahas “Kenaikan Harga Pangan” dengan menghadirkan Yunan Andika Putra, Kepala Bidang Kajian dan Advokasi, KPPU Kanwil VI sebagai pembicara.