Jembatan Miring, Polri-Dishub Terapkan Buka Tutup di Jalur Alternatif Palopo-Walmas

Jembatan Miring, Polri-Dishub Terapkan Buka Tutup di Jalur Alternatif Palopo-Walmas - (ist)

CELEBESMEDIA.ID, Palopo - Jembatan Miring yang merupakan penghubung antara kota Palopo dan Wilayah Walmas Kabupaten Luwu masih terus dilakukan perbaikan.

Sebagai antisipasi, pihak Satlantas Polres Luwu dan Polres Palopo menyiapkan jalur alternatif bagi pengendara yang ingin melintas dijalur trans Sulawesi tersebut.

Berdasarkan pantauan lapangan tim gabungan yang terdiri dari Dishub Provinsi Sulsel, BPTD Wilayah IX Sulselbar, Kasatlantas Polres Luwu, Kasatlantas Polres Palopo, Dishub Luwu, Dishub Palopo dan Dishub Luwu Utara, Selasa (9/11/2021), disepakati beberapa hal.

Pertama, dua jalur alternatif (Padang Alipan - Karetan dan Salutete - Capkar) akan diterapkan buka tutup dengan waktu yang akan ditentukan oleh Satlantas Polres Luwu dan Satlantas Polres Palopo.

Kedua, Sistem Buka Tutup akan diterapkan setelah kendaraan dikedua jalur tersebut sudah kosong (hingga saat ini proses sterilisasi kendaraan masih berjalan).

Ketiga, kendaraan yang masuk di jalur alternatif akan dikawal oleh pihak kepolisian baik dari Palopo - Walenrang maupun sebaliknya.