Kanwil Kemenag Sulsel: Rata-rata Jamaah yang Meninggal Karena Kelelahan

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Hingga tanggal 21 Agustus 2019, total jumlah jamaah haji Debarkasi Makassar yang telah wafat di Tanah Suci sebanyak 21 orang. Data tersebut didapatkan dari Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) PPIH Embarkasi Makassar.
Kepala Wilayah (Kanwil) Kemenag Sulsel, Anwar Abubakar, mengatakan jika jemaah yang meninggal rata-rata berusia lanjut, berkisar 55-75 tahun. Penyebab kematian disebabkan faktor kelelahan.
"Jamaah yang meninggal umumnya karena kelelelahan saat menjalankan ibadah haji, ditambah mereka telah usia lansia dan memiliki riwayat penyakit," kata Anwar Abubakar.
Sementara itu, khusus jemaah haji asal Sulawesi Selatan yang meninggal sebanyak 3 orang. Mereka adalah Sapan Tumanga Loga (69 tahun) yang tergabung dalam Kloter 4 asal Kota Makassar, Syamsuddin dalle mappellawa (54 tahun) dari kloter 17 asal kota Palopo, Andi Lawu Syamsuddin Tombong (62 tahun) dari kloter 38 asal Kabupaten Bone.