NA: KPK Sebut Stadion Mattoanging Bisa Berujung Kasus Pidana
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Komisi Pemberantasan Korupsi
(KPK) telah mengadakan rapat khusus yang melibatkan Pemprov Sulsel dan pihak
ketiga yang mengelola aset Pemprov Sulsel di kantor KPK di Jakarta, Kamis
(28/2/2019) kemarin.
Pertemuan yang digelar tertutup ini menghadirkan Biro Aset
Sulsel, Biro Hukum, serta Yayasan Olahraga Sulawesi Selatan (YOSS) yang selama
ini mengelola Stadion Mattoanging.
Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah, mengatakan, saat
ini KPK tengah fokus menertibkan aset Pemprov Sulsel. Terutama, aset-aset yang
cenderung mengarah ke pidana seperti Stadion Andi Mattalatta yang dulunya
bernama Stadion Mattoanging yang dikelola oleh pihak ketiga, dalam hal ini
YOSS.
“Pihak KPK menyatakan, Stadion Mattoanging yang merupakan
aset resmi Pemprov Sulsel bisa berujung kasus hukum dan pidana,” kata Nurdin
Abdullah, Jumat (1/3/3019).
Pasalnya, YOSS sebagai pihak ketiga yang telah mengelola
Stadion Mattoanging sejak puluhan tahun silam tidak pernah memberi kontribusi
untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sulsel.