Unibos Makassar Jadi Pilot Project Pisang Cavendish se-LLDikti IX

Founder Bosowa, Aksa Mahmud memegang bibit pisang cavendish - (foto by Bucek)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Fakultas Pertanian Universitas Bosowa (Unibos) Makassar menjadi tuan rumah penanaman pisang cavendish perdana oleh Pj Gubernur Sulsel dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) se-LLDikti IX Sulawesi.

Penanaman pisang cavendish bertema "Gerakan Gemar Menanam Pisang (GGMP)" digelar di Kebun Pendidikan Integrated Farming System Fakultas Pertanian Unibos Makassar, Sabtu (9/12/2023) sore.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin; Founder Bosowa, Aksa Mahmud; Rektor Unibos, Prof Batara Surya, dan jajaran Forkopimda Sulsel.

Dalam sambutannya, Batara Surya berterima kasih atas terpilihnya Unibos sebagai pilot project penanaman pisang cavendish se-LLDikti IX.

"Tentu dalam proses kelanjutannya ini akan sangat baik, setelah terjadi kolaborasi antara pemerintah dan dunia pendidikan," ujar Batara Surya.

"Saya yakin Pemprov Sulsel akan senantiasa berkolaborasi dengan Unibos, saya ucapkan terima kasih. Mudah-mudahan dalam proses ini ada nilai manfaat bagi masyarakat dan negara," tambahnya.

Sementara itu, Founder Bosowa, Aksa Mahmud memuji program yang dicanangkan oleh Pj Gubernur Sulsel dalam hal pembudidayaan pisang cavendish.

"Satu gerakan yang luar biasa, mudah-mudahan dengan gerakan menanam pisang ini Sulsel nanti akan ikut bicara tentang pisang (di dunia)," terang Aksa Mahmud.

"Ini kita akan jadikan provinsi penghasil pisang, dan menjadi satu provinsi yg menjadi pengekspor pisang di Indonesia," jelasnya.

Sedangkan Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin mengungkapkan, selain pisang cavendish, ia juga akan membudidayakan tanaman lainnya seperti nangka dan sukun.

Program yang ia canangkan tidak berjalan sukses tanpa dukungan seluruh pihak diantaranya perguruan  tinggi.

Bahtiar Baharuddin pun tak lupa menyampaikan apresiasi kepada Founder Bosowa, Aksa Mahmud.

"Orang tua kita selalu menghibahkan diri dan waktunya untuk membimbing kita. Itu tandanya pempimpin, pemimpin kita semua. Termasuk pemimpin Pj Gubernir yang sekarang," tutup Bahtiar.