Jadwal Dimajukan, Persib Bandung Jamu PS Tira Persikabo Sore Ini

. Sabtu, 02 Maret 2019 14:01

CELEBESMEDIA.ID, Bandung – Setelah sempat diberitakan sebelumnya bahwa jadwal laga pembuka Piala Presiden 2019 antara tuan rumah Persib Bandung melawan PS Tira Perikabo kana belangsung pada pukul 18:30 WIB, kini jadwal tersebut kembali berubah.

Dirilis CELEBESMEDIA.ID dari kompas.com, laga pembukaan kompetisi Piala Indonesia 2019 akan berlangsung pada pukul 15:30 WIB di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Sabtu (2/3/2019).

Perubahan jadwal ini sendiri sebagai bentuk antisipasi Piala Presiden hari pertama tak berakhir terlalu larut malam, dimana pada hari yang sama juga akan dilangsungkan pertandingan Grup A lainnya antara Perseru Serui kontra Persebaya.

Sebelum laga perdana, akan digelar opening ceremony selama 30 menit yang rencananya Presiden RI, Joko Widodo  akan turut menghadiri laga ini, bahkan direncanakan Jokowi akan melakukan kick off perdana.