Pengamat: Pamor Danny Pomanto Semakin Menurun

Danny Pomanto: foto: int

CELEBESMEDIA.ID, Makassar – Sejak meninggalkan jabatan Walikota Makassar, pamor Mohammad Ramdhan “Danny” Pomanto makin menurun. Selama 20 bulan sejak meninggalkan Balaikota, kekuatan Danny pun semakin menurun.

Hal ini disampaikan pengamat politik Firdaus Muhammad. Dosen UIN Alauddin ini menyebutkan, kekuatan Danny dalam Pemilihan Walikota 2020 mendatang tidak lagi sama dengan kekuatan Danny pada tahun 2018 lalu. Selama meninggalkan  jabatan sebagai Walikota Makassar, Danny bukan lagi petahana, sehingga pengaruhnya saat ini sudah menurun.

“Hal itu juga didukung dengan perubahan perilaku para pendukung politiknya,” kata Firdaus Muhammad.

Firdaus menambahkan, kekecewaan sejumlah partai pendukungnya di Pilwali 2018 lalu membuat langkah Danny menjadi jauh lebih berat menghadapi Pilwali 2020 nanti. Bahkan, posisi Danny sebagai anggota Partai Nasdem yang tidak memegang jabatan strategis membuatnya kesulitan untuk bisa mengendarai parta besutan Surya Paloh itu.