Home > PSM

Jelang Lawan Home United PSM Makassar Adaptasi Rumput Sintesis di Singapura

PSM Makassar latihan di Stadion Jalan Besar Singapura, Senin (25/2/2019) / foto: MO PSM

CELEBESMEDIA.ID, Singapura – PSM Makassar akan menghadapi Home United di laga perdana penyisihan Grup H Piala AFC 2019. Laga itu akan digelar di Stadion Jalan Besar, Singapura, Rabu (27/2/2019) besok.

Selain menghadapi runner up Liga Singapura, rumput sintetis di lapangan Stadion Jalan Besar juga menjadi tantangan tersendiri bagi tim Juku Eja. Bahkan, pelatih Darije Kalezic mengatakan bahwa laga melawan Home United menyebut sebagai ujian terbesar bagi timnya.

"Dalam tahapan yang di mana sekarang kita berada, dua minggu kita sama-sama, betul ini bahwa adalah tes terbesar yang akan kita hadapi. Tes ini akan menunjukan di mana kita sebenarnya berada sekarang," ucap Kalezic.

"Tes ini tidak langsung menjadi patokan dimana kita nanti akan berada, di lima atau enam minggu ke depan karena kita baru saja mulai bekerja sama-sama, karena pemain juga harus belajar banyak hal ke depannya," ungkap pelatih asal Bosnia itu.

Selain mengasah taktik dan strategi, Darije juga fokus adaptasi dengan rumput sintetis di stadion dengan kapasitas 10 ribu penonton itu. Tidak tanggung-tanggung, PSM akan adaptasi dengan rumput sintetis ini selama dua hari.

"Karena kita tidak terbiasa dengan lapangan sintetis, perbedaanya sangat besar dengan lapangan kita. Jadi kita gunakan dua hari untuk (adaptasi) dengan hal  ini,” ucap pelatih asal Bosnia itu.