Ini Jadwal PSM di 5 Pekan Pertama Liga 1 2023/24

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Final draft jadwal pertandingan
Liga 1 2023/2024 beradar. Kompetisi kasta tertinggi Indonesia itu mulai
bergulir 1 Juli 2023 hingga 26 Mei 2024.
Laga Persija Jakarta vs PSM Makassar di Stadion Utama Gelora
Utama Bung Karno (SUGBK), Jakarta, akan menjadi pertandingan pembuka musim ini.
Kompetisi digelar selama 34 pekan yang akan diikuti 18 klub.
Total ada 306 pertandingan.
Pada lima pekan pertama, Pasukan Ramang dihadapkan dengan
lawan-lawan berat seperti Persija, Persib Bandung, dan Persikabo 1973.
Diberitakan sebelumnya, laga pembuka Liga 1 musim ini antara
Persija vs PSM untuk memperingati sejarah pembukaan atau peresmian SUGBK yang
dulu bernama Stadion Utama Senayan.
Sekaligus juga mengulang jejak sejarah 61 tahun silam,
dimana Persija Jakarta melawan PSM Makassar dalam pertandingan persahabatan
dalam rangka peresmian stadion terbesar di Asia kala itu.
Nah atas dasar itu, PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai
operator kompetisi berinisiatif mempertemukan dan mengulang kembali sejarah dua
klub tua Indonesia itu.
Stadion Utama Senayan yang disiapkan untuk Asian Games
diresmikan oleh Presiden Soekarno pada 21 Juli 1962.
Draft jadwal PSM di 5 pekan pertama:
Pekan 1 - Sabtu, 1 Juli 2023
16.00 Wita - Persija Jakarta vs PSM Makassar (SUGBK)
Pekan 2 - Sabtu, 8 Juli 2023
20.00 Wita - PSM Makassar vs Dewa United (Stadion GBH)
Pekan 3 - Jumat, 14 Juli 2023
16.00 Wita - Persikabo vs PSM Makassar (Stadion Pakansari)
Pekan 4 - Sabtu, 22 Juli 2023
20.00 Wita - PSM Makassar vs Persib Bandung (Stadion GBH)
Pekan 5 - Sabtu, 29 Juli 2023
20.00 Wita - Bhayangkara FC vs PSM Makassar (Stadion PTIK)