Super League 2025/26: Head to Head PSM vs Madura United
                                                                                                            
                                                    
                                                CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar akan menjamu Madura United di Stadion BJ Habibie, Parepare, Minggu (2/11) sore.
Pertandingan pekan ke-11 Super League 2025/26 itu bersamaan dengan perayaan HUT ke-110 PSM.
Berdasarkan rekor pertemuan, PSM dan Madura United sudah bersua 18 kali di seluruh ajang.
PSM unggul tipis atas Madura United dalam catatan pertemuan. Juku Eja menang sembilan kali, Laskar Sape Kerrab menang delapan kali. Lalu hasil seri terjadi satu kali.
Jelang laga ini, kedua tim masih berjuang naik ke papan atas klasemen Super League 2025/26.
Selain itu, PSM dan Madura United sama-sama bertekad meraih tiga poin demi kembali ke jalur kemenangan.
Di pekan lalu PSM ditahan imbang 1-2 tuan rumah Persik Kedisi, sementara Madura United kalah 0-1 saat melawan Dewa United.
Saat ini PSM sementara berada di posisi 14 dengan poin delapan. Lalu Madura United di peringkat 13 dengan poin sembilan.
Pertandingan ini cukup menarik, karena kedua tim tidak didampingi pelatih kepala.
PSM belum bisa dipimpin pelatih baru Tomas Trucha yang terkendala administrasi, sementara pelatih Madura United Angel Alfredo Vera absen karena sakit.
Head to Head PSM vs Madura United
5 Pertemuan Terakhir PSM vs Madura United
02/03/2025 - Madura United vs PSM (1-3)
18/10/2024 - PSM vs Madura United (2-0)
21/04/2024 - Madura United vs PSM (2-0)
08/10/2023 - PSM vs Madura United (0-2)
31/03/2023 - Madura United vs PSM (1-3)
5 Laga Terakhir PSM
25/10/2025 - Persik vs PSM (1-1)
19/10/2025 - PSM vs Arema FC (1-2)
26/09/2025 - PSM vs PSIM (1-1)
21/09/2025 - PSM vs Persija (2-0)
11/09/2025 - Persita vs PSM (2-1)
5 Laga Terakhir Madura United
24/10/2025 - Madura United vs Persija (0-1)
16/10/2025 - Dewa United vs Madura United (0-2)
25/09/2025 - PSBS vs Madura United (0-0)
19/09/2025 - Malut United vs Madura United (4-1)
12/09/2025 - Madura United vs Bhayangkara FC (0-0)
