Kaya FC Vs PSM Makassar, Pelatih Kaya FC Sanjung Pasukan Ramang

CELEBESMEDIA.ID, Bacolod - Kaya FC Iloilo akan menjamu PSM
Makassar di Stadion Panaad, Bacolod, Filipina, dalam laga lanjutan penyisihan
Grup H AFC Cup 2019, Rabu besok (17/4/2019).
Pelatih Kaya FC, Noel Marcaida menegaskan bahwa pertandingan
besok sangat penting, karena memperebutkan posisi puncak klasemen sementara
Grup H.
“Pertandingan besok sangat penting karena kami sama-sama di
puncak klasemen sementara. Apalagi PSM adalah tim kuat. PSM punya daya serang
yang kuat di sisi sayap. Pemainnya sangat agresif mengawal, serta sangat
berbahaya terutama ketika menyerang. PSM juga lihai dalam hal set piece,” tutur
Noel dalam sesi jumpa media jelang pertandingan di Hotel Luczon, Bacolod, Selasa (16/4/2019).
Selain itu, Noel juga berharap suporter Kaya FC dan warga
Bacolod memberikan dukungan maksimal pada pertandingan yang dilangsungkan Pukul 15.00 Wita.
“Kami sangat beruntung dalam pertandingan ini karena main di
kandang, walau bukan kandang sendiri karena memakai stadium Ceres FC. Kami
berharap dukungan supporter dari wilayah Iloilo dan juga kami minta dukungan
dari warga Bacolod karena kami main membawa nama negara,” tutupnya.
Kaya FC masih memimpin klasemen sementara Grup H AFC Cup 2019 dengan mengoleksi 5 poin. Sementara PSM di urutan kedua dengan poin sama namun
kalah selisih gol atas Kaya FC. Di peringkat ketiga dan keempat ada Lao Toyota
serta Home United dengan masing-masing 1 poin.