Indonesia Urutan 73 Negara Paling Miskin di Dunia

Ilustrasi warga miskin - (foto by dok CELEBESMEDIA)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Indonesia masuk dalam daftar 100 negara paling miskin di dunia. Indonesia berada di urutan ke-73 versi laporan World Population Review. Posisi ini masih lebih baik dari beberapa negara di Asia Tenggara yang masuk di daftar 100 negara termiskin, seperti Vietnam yang berada di urutan ke-82.

Hal ini diukur dari Gross National Income (GNI) atau pendapatan nasional bruto per kapita.

Diketahui pendapatan nasional bruto Indonesia tercatat sebesar USD 3.870 atau sekitar Rp 59 juta per kapita pada 2020.

Melansir dari laman worldpopulationreview.com yang diberitakan CNN Indonesia, Jumat (30/9/2022), pemeringkatan negara-negara termiskin di dunia ini berdasarkan berpenghasilan rendah dalam sistem peringkat Bank Dunia.

Pemeringkatan ini didasarkan pada Gross National Income atau pendapatan nasional bruto per kapita masing-masing negara. GNI sangat mirip dengan Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita.

Dalam laman tersebut dijelaskan ada dua metrik mengukur nilai dolar dari semua barang dan jasa yang diproduksi di negara tertentu, tetapi GNI juga mencakup pendapatan yang diperoleh melalui sumber internasional (seperti investasi asing atau kepemilikan real estat).

Sementara Badan Pusat Statistik (BPS) menjelaskan dalam laman bps.go.id jika garis kemiskinan terdiri dari garis kemiskinan makanan (GKM) dan garis kemiskinan non-makanan (GKNM).

Garis kemiskinan yang digunakan BPS pada Maret 2022 tercatat Rp505.469,00 per kapita per bulan dengan komposisi GKM sebesar Rp374.455,00 (74,08 persen) dan GKNM sebesar Rp131.014,00 (25,92 persen).

Sedangkan pada laman lainnya, urutan Indonesia yang masuk dalam daftar 100 negara paling miskin di dunia justru nyaris berada di posisi terbawah.

Laman Global Finance bahkan menempatkan  Indonesia di urutan ke-91 negara paling miskin di dunia pada 2022.

Berada di urutan 91, Global Finance mencatat Indonesia memiliki PDB dan PPP sebesar USD14.535.