78 Ribu Prajurit Akan Donor Darah, JK: Luar Biasa
CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Ketua Umum Palang Merah
Indonesia (PMI) Pusat, Jusuf Kalla (JK) menyambut baik donor darah yang digelar
oleh TNI dalam rangka menyambut HUT ke-78 TNI.
Donor darah tersebut akan menargetkan setidaknya 78 ribu
prajurit yang berasal dari semua angkatan di seluruh Indonesia.
"Ini program donor darah besar dan luar biasa. 78 ribu
bagi PMI dan seluruh masyarakat," kata JK di area Monumen Nasional
(Monas), Jakarta Pusat, Minggu (24/9/2023).
JK mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih pada TNI dan
jajarannya. Donor darah merupakan aksi kemanusiaan yang mulia. "Bisa
membantu sesama bila ada kecelakaan, penyakit, dan sebagainya," ucapnya.
Turut hadir mendampingi JK Panglima TNI Yudo Margono dan
Kapolri Listyo Sigit Prabowo. Pada kesempatan yang sama, Laksamana Yudo menyampaikan
harapannya jelang HUT ke-78 TNI.
"Harapannya untuk HUT TNI ini kita bisa lebih memberi
dampak positif dan kesejahteraan masyarakat," paparnya.
Kemitraan PMI dengan TNI dalam hal penyediaan stok darah
telah lama terjalin. Prajurit TNI selalu bersedia untuk menjadi pendonor demi
tersedianya stok darah di PMI.
Tidak hanya TNI, hal yang sama juga dilakukan oleh Polri.
Peran TNI-Polri dalam hal penyediaan darah sangat terasa saat pandemi Covid-19
melanda tanah air di mana mobilitas penduduk dibatasi. PMI sangat mengandalkan
donor dari anggota TNI dan Polri.