Tavares Harap Suporter Padati Laga Terakhir PSM di GBH

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares berharap suporter datang pada laga terakhir Pasukan Ramang di Stadion Gelora BJ Habibie (GBH), Parepare, Jumat (8/12) malam.
Hal itu diungkapkan pelatih asal Portugal dalam jumpa pers jelang laga PSM vs Bhayangkara FC, Kamis (7/12).
"Kami akan mempunyai laga terakhir di Parepare. Dengan momen fantastis kami tinggal di sini dan besok kami mengharapkan bahwa suporter kami datang, coba untuk membuat kedatangan besar di stadion karena itu sangat penting mereka datang," ujar Tavares.
Tavares menjelaskan Bhayangkara FC adalah tim yang bagus dan punya kedalaman skuad memadai.
Untuk itu, ia menginstruksikan pemainnya fokus 100 persen dalam pertandingan, meski PSM diselimuti berbagai masalah.
"Jadi Bhayangkara ini tim kuat dengan individual pemain bagus, kami butuh untuk menjadi 100 persen fokus untuk besok dan seperti yang saya katakan sebelumnya kami butuh bahwa suporter kami datang ke sini untuk mendukung tim kami," ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, laga pekan ke-22 Liga 1 2023/24 antara PSM vs Bhayangkara FC akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie (GBH), Parepare, Jumat (8/12).
Laga ini merupakan pertandingan kandang terakhir PSM di Parepare, karena Stadion GBH akan direnovasi. Rencananya, Tim Juku Eja akan bermarkas di Stadion Batakan, Balikpapan, untuk sisa musim ini.
Laporan: Muhammad Akbar