Home > PSM

PSM U-18 Asah Finishing Jelang EPA U-18 2025/26

Pelatih PSM U-18, Hendra Ridwan - (foto by Rifki)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - PSM Makassar U-18 terus mematangkan persiapan jelang bergulirnya kompetisi Elite Pro Academy (EPA) 2025/26.

Pelatih kepala PSM U-18, Hendra Ridwan, mengungkapkan bahwa kerangka timnya sudah terbentuk setelah serangkaian seleksi dan uji coba.

“Kalau masalah strategi sudah ada. Dari awal uji coba sudah kelihatan bentuk permainannya, tim defend-nya, atau pun menyerangnya. Mereka sudah paham saat menyerang, saat hilang bola, langsung transisi bertahan,” ujarnya saat dihubungi Senin (29/9).

Hendra menyebut, aspek kekompakan jadi modal penting tim muda PSM.

“Secara chemistry Alhamdulillah sudah menghampiri 100 persen. Di lapangan atau pun di luar lapangan mereka tidak ada yang berkelompok. Itu yang membentuk kekompakan,” jelasnya.

Meski demikian, sang pelatih menggarisbawahi finishing sebagai titik yang terus dipertajam.

“Yang perlu dipermantap intinya pasti finishing, termasuk bagaimana mengantisipasi bola-bola mati. Kita berpatokan pada karakter bermain tim senior,” tambahnya.

PSM U-18 akan melakoni 32 laga fase grup EPA 2025/26. Dalam sepekan, Ramang muda akan melakoni dua pertandingan.

Persijap Jepara U-18 akan menjadi lawan perdana PSM di EPA U-18 2025/26. Duel ini bakal berlangsung di Lapangan Bosowa Sport Cemter (BSC), Makassar, Sabtu-Minggu (11-12/10/2025).

Laporan: Rifki