Pemkot Makassar Kerahkan 1.000 Petugas Kebersihan di Rakernas Apeksi 2023

CELEBESMEDIA.ID, Makassar  - Pemerintah Kota Makassar mengerahkan 1.000 petugas kebersihan pada rangkaian acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) XVI yang dipusatkan pada Tokka Tena Rata, Maros dan Anjungan Pantai Losari Makassar. 

Dari pantauan CELEBESMEDIA.ID pada Kamis (13/07/2023) terlihat petugas kebersihan membersihkan Jalan Penghibur, Pantai Losari tempat karnaval budaya digelar.

Tugas dan jadwal petugas kebersihan ini dibagi menjadi dua bagian pada rangakaian Rakernas Apeksi XVI 2023.

Ada petugas kebersihan pada saat acara Youth City Changgers di Tokka Tena Rata  dan sebagaian lagi petugas kebersihan untuk kegiatan yang berlangsung di Anjungan Pantai Losari, seperti Indonesia City Expo (ICE) 2023, Festival Budaya dan Fun Sport. 

"Ada kurang lebih 1.000 personel kebersihan, yang titiknya ada di Tokka dan Anjungan Pantai Losari, ucap Hartoyo.

Ia mengaku, butuh kesiapan karena setiap wilayah diberikan penanggung jawab dan jadwal yang sudah diatur oleh Pemerintah Kota Makassar. 

"Dari semua kecamatan petugasnya dilibatkan ada juga dari dinas pariwisata, butuh kesiapan sama teman-teman kebersihan untuk memaksimalkan wilayah masing - masing. Ada petugasnya yang standbay dari pagi sampai sore dan ada dari malam sampai subuh," ungkapnya. 

Laporan : Zulfikar Rompol