Hindari Jalan Ini saat Rakernas Apeksi, Berikut Rekayasa Lalinnya

Arus lalu lintas di depan Upperhills, tempat pembukaan Rakernas Apeksi, Rabu (13/7/2023) - (foto by Riski)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Gelaran akbar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Apeksi digelar sejak tanggal 10-14 Juli 2023. 

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Ismawaty Nur menjelaskan sejumlah jalan akan ditutup. Khususnya jalan di tempat pelaksanaan rangkaian kegiatan Apeksi. 

"Jika merujuk pada jadwal Rakernas Apeksi yang beredar pada 11 sampai 14 Juli 2023. Ada kegiatan gala diner yang digelar di Anjungan City of Makassar, jadi Jakan Penghibur ditutup full. kemudian di tanggal 12 Juli terdapat pawai budaya," jelasnya, Selasa (12/7/2023). 

"Pengalihan arus lalu lintas, dintaranya penutupan ruas jalan dilakukan petugas di sejumlah titik selama perhelatan Rakernas APEKSI berlangsung," lanjutnya.

Jalan yang Ditutup

Sejumlah jalan akan ditutup saat perhelatan Rakernas Apeksi, yakni Jalan Penghibur, Jalan Metro Tanjung Bunga (Menuju Jalan Penghibur), Jalan Arief Rate, Jalan Yosep Latumahina, Jalan Maipa, Jalan Durian dan Jalan Lamadukelleng (Perempatan Jalan Durian dan Saleh Dg Tompo).

Sebagian jalan yang ditutup tersebut akan digunakan sebagai lokasi parkir selama gelaran Rakernas Apeksi berlangsung.

Rekayasa Lalin 

Berikut ini rekayasa arus lalu lintas selama perhelatan Rakernas Apeksi.

- Dari Arah Jalan Metro Tanjung Bunga - Belok Kanan di bundaran CPI Jalan Metro Tanjung Bunga menuju Jalan Hj Bau - Belok Kanan ke Jalan Cendrawasih atau Belok Kiri ke Jalan Arif Rate.

- Dari Arah Jalan Rajawali Belok Kiri Menuju Jalan Metro Tanjung Bunga atau Belok Kanan Menuju Jalan Hj Bau.

- Dari Arah Jalan Cendrawasih Belok Kanan atau Kiri Menuju Jalan Hj Bau - Lurus ke Jalan Arief Rate.

- Dari Arah Jalan Somba Opu - Belok Kiri ke Jalan Muhtar Lutfi atau Belok Kiri ke Jalan Datu Museng.

- Dari Arah Jalan Lamadukelleng - Belok Kiri ke Jalan Saleh Dg Tompo.

Laporan : Riski