Perkuat Layanan Publik, Dinsos Gelar Monitoring Pengisi Data Kelurahan

CELEBESMEDIA.ID Makassar - Kepala Dinas Sosial Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie, secara resmi membuka kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pengisi Data Kelurahan yang digelar di Hotel Karebosi Premier, Kamis (9/10/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Kadis Sosial didampingi oleh Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial, Kaharuddin Bakti, serta dihadiri oleh 153 operator kelurahan dari seluruh wilayah Kota Makassar.

Kegiatan ini merupakan inisiatif Dinas Sosial Kota Makassar melalui Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial, yang bertujuan untuk meningkatkan akurasi dan kualitas pengelolaan data sosial di tingkat kelurahan.

Dalam sambutannya, Andi Bukti menekankan pentingnya peran operator kelurahan sebagai ujung tombak pelayanan sosial kepada masyarakat. Ia berharap, melalui kegiatan monitoring dan evaluasi ini, kinerja para operator dapat semakin optimal dalam menginput dan memperbarui data warga penerima manfaat.

“Data sosial yang valid dan terbarukan menjadi dasar dalam pengambilan kebijakan. Karena itu, peran operator kelurahan sangat strategis untuk memastikan bantuan tepat sasaran,” ujarnya.

Sementara itu, Kaharuddin Bakti menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi wadah bagi para operator untuk berbagi pengalaman serta menyamakan persepsi dalam pengelolaan sistem data sosial yang terintegrasi.

Melalui kegiatan ini, Dinas Sosial Makassar berharap pelayanan kepada masyarakat dapat semakin efektif, transparan, dan berbasis data akurat demi terciptanya tata kelola sosial yang lebih baik di Kota Makassar.