BOPI Wanti-wanti Manajemen Klub Liga 1 Soal Hak Pemain

Ketua Umum BOPI, Richard Sam Bera - (foto by instagram/@richardbera)

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) memberikan rekomendasinya kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB), jelang kick-off Liga 1 musim ini yang dijadwalkan pada 29 Februari 2020 mendatang.

Penyerahan rekomendasi dilakukan secara langsung oleh Ketua Umum BOPI, Richard Sam Bera kepada Direktur Utama LIB, Cucu Somantri di kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Jumat (21/2/2020).

Dalam kesempatan tersebut, Richard mewanti-wanti manajemen kontestan Liga 1 harus lebih profesional dalam memahami hak dan kewajibannya.

“Klub harus lebih profesional. Memahami hak dan kewajiban pemain. Suporter harus mengedepankan nilai sportivitas yang tinggi. Tidak ada lagi kerusuhan lagi. Kami meyakini, jika semuanya pada porsinya masing-masing, sepakbola Indonesia bisa masuk top league Asia,” ujar Richard dikutip CELEBESMEDIA.ID dari laman resmi Liga Indonesia.

Sementara Cucu menyebut, pihaknya akan menunjukkan komitmen yang tinggi atas turunnya rekomendasi dari BOPI.

“Kami akan bersikap profesional dan berkomitmen atas penyelenggaraan Liga 1 2020. Rekomendasi ini merupakan langkah sinergis antara pemerintah dan kami. Sebelumnya kami juga sudah berkoordinasi dengan kepolisian. Semua kami lakukan agar kompetisi bisa berjalan lebih semarak dan berkualitas,” jelas Cucu.

Kompetisi kasta tertinggi Indonesia musim ini akan dimulai pada 29 Februari 2020 mendatang. Laga antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan menjadi laga pembuka Liga 1 2020.