SSB Tunas Palapa Tim Pertama Amankan Tiket ke Final PSM Cup U-15

CELEBESMEDIA.ID, Makassar - Sekolah Sepak Bola (SSB) Tunas Palapa menjadi tim pertama yang berhasil mengantongi tiket final PSM Cup U-15.
Tunas Palapa berhasil menaklukkan Tunas Tala 50 Athira Sport dalam laga semi final di Bosowa Sport Center, Minggu (16/6) pagi.
Tim asal Ternate tersebut tampil gagah, berhasil membobol gawang Tunas Tala 4-0.
Pemain nomor punggung 16, Faisal Ade langsung melesakkan gol pada menit ke-11. Disusul Rehan yang juga mencetak gol pada menit ke-24. Skor 2-0 atas kemenangan Tunas Palapa bertahan hingga usai babak pertama.
Memasuki babak kedua, Tunas Palapa kembali masuk bobol gawang Tunas Tala di menit ke-39, lewat gol indah dari Faisal Ade.
Seakan tak cukup dengan 3 gol, Tunas Palapa kembali memasukkan gol ke gawang lawannya di menit akhir babak kedua lewat kaki Endhy Qadafy pada menit ke-59.
Skor -4-0 menghantarkan Tunas Palapa maju ke babak final PSM Cup U-15.
Pelatih Tunas Palapa, Reza Soleman mengharapkan doa masyarakat ternata agar dalam memenangkan PSM Cup U-15
"Saya berharap agar masyarakat Ternate mendoakan kita agar bisa menang," jelasnya singkat.
Sementara pelatih Tunas Tala 50 AS, H. Agus mengakui kekuatan lawannya.
"Kami masuk ke semi final bagi saya sudah luar biasa karena memang kualitas (Tunas Palapa) bagus. Kelihatannya ara pemain Tunas Palapa itu melalui teleskoting mencari orang-orang terbaik di Ternate," ucapnya.
Turnamen sepakbola ini disponsori oleh Hyundai Gowa, Honda, dan PSM Makassar. Juga didukung media partner Celebesmedia.id dan Tribun Timur.